"Jok Nanggroe Bak Aneuk Muda, Nasehat Bak Ureung Tuha."

H. Nazaruddin
Dek Gam Ikut Rakernas PAN Online
Dek Gam ikut Rakernas PAN online. Foto: MC

Dek Gam Ikut Rakernas PAN Online

Oleh ,

BANDA ACEH - Anggota Komisi 3 DPR RI, Nazaruddin Dek Gam mengikuti rapat kerja nasional I (PAN) membahas isu-isu terkini, yang diadakan secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Selasa (5/5).

Di antara isu yang penting dibahas adalah pandangan PAN terhadap pelaksanaan peraturan pengganti undang-undang (Perppu) Nomor 1 tahun 2020 tentang Keuangan Negara dan Stabilitas Sistem Keuangan. Termasuk pembahasan terkait omnibus law Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja (RUU Ciptaker).

"Rapat yang sedang berlangsung berjalan lancar. Dalam rakernas ini yang dibahas tidak hanya urusan internal partai semata. Namun juga membahas opsi kebijakan untuk mengatasi virus corona atau Covid-19," kata Nazaruddin Dek Dam di Banda Aceh, Selasa (5/5).

Untuk kepengurusan di DPP PAN, Dek Gam--sapaan Nazaruddin--dipercaya sebagai Wakil Bendahara Umum.

Dek Gam ikut Rakernas PAN online. Foto: MC

Ketua SC Rakernas I PAN Viva Yoga Mauladi mengungkapkan, dalam rakernas, PAN membicarakan beberapa agenda. Di antaranya, menjabarkan hasil kongres dalam bentuk program kerja pemenangan pemilu.

Kemudian merumuskan dan menetapkan kebijakan partai dalam setahun sebagai bagian dari penjabaran hasil kongres, serta menetapkan perubahan peraturan partai, seperti Peraturan Partai (PP) tentang Perkaderan, PP tentang Permusyawaratan di Wilayah, Daerah, Cabang, dan Ranting, PP tentang Hubungan Partai dengan Kader di Lembaga Legislatif dan Eksekutif. Selain itu PP tentang Pengelolaan Aset Partai, PP tentang Rencana Program Pemenangan Pemilu 2024, dan PP tentang Mahkamah Partai.

Rakernas yang dimulai sejak pukul 10.00 pagi tadi diikuti oleh lebih 300 peserta. Rakernas dibuka secara resmi oleh Ketua Umum DPP PAN, Zulkifi Hasan. Sambutan juga disampaikan Ketua Majelis Penasihat Partai (MPP) DPP PAN, Hatta Rajasa, dan dari Ketua Dewan Kehormatan DPP PAN, Soetrisno Bachir.

Komentar

Loading...